FeaturedPolitik & Pemerintahan

Penghitungan Manual Hasil Pemilu 2019 Tingkat Kabupaten Bondowoso Mulai Dilakukan

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

Bondowoso – Hairu Anam, Ketua Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bondowoso, menjelaskan bahwa proses penghitungan secara manual rekapitulasi suara untuk Pilpres dan Pileg 2019 tingkat kabupaten, dijadwalkan berlangsung selama tiga hari , terhitung mulai ,Senin (29/4/2019) .

“Senin (29/4/2019) ada delapan kecamatan, Selasa (30/4/2019) delapan kecamatan, dan hari terakhir Rabu (1/5/2019) ada tujuh kecamatan,” urainya di aula hotel Palm Bondowoso,Jawa Timur.

6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040

Ia berharap selama penghitungan baik secara manual mulai dari tingkat TPS ke PPK maupun upload scan C1 ke aplikasi situng sama-sama berjalan dengan lancar.

iklan dalam

“Untuk penghitungan manual telah memasuki di tingkatan kabupaten. Sedangkan, untuk aplikasi situng sejauh ini progresnya telah hampir mendekati 100 persen,” tegasnya.

Anam mengaku by aplikasi by IT sama – sama jalan. Sedangkan di rekap manualnya sampai hari ini sudah masuk rekap tingkat  kabupaten .

Untuk upload scan C1 di aplikasi Situng itu adalah media publikasi bagi KPU terhadap proses perolehan suara masing-masing tingkatan yang bisa diakses oleh publik.Anam juga menjelaskan bahwa hal tersebut merupakan bagian dari akuntabilitas kinerja KPU pada masyarakat.

“Tak lantas hasil dari situng itu merupakan keputusan dari KPU. Pasalnya, yang menjadi keputusan KPU terhadap hasil rekapitulasi suara tetap penghitungan yang dilakukan secara manual, berjenjang dari TPS, PPK, KPU Kabupaten, Provinsi, hingga RI,” imbuhnya.

Untuk diketahui ,dalam Pemilu 2019 ini tingkat kehadiran pemilih diprediksi berkisar 84 persen. Kisaran ini sudah melebihi dari target yang ditentukan, yakni 77,5 persen.

Sementara untuk proses penghitungan di tingkat kabupaten disaksikan oleh seluruh  Komisioner Bawaslu setempat, dan sejumlah saksi parpol dan saksi paslon pilpres.Jalanya penghitungan suara tingkat kabupaten ini mendapat  pengamanan pihak TNI, Polri dan Satpol PP.

IMG-20240429-WA0000
67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

Budi Hartono Jadi Korban Pemain Layang-layang Dijalan

Pri Bowo dan Aming Rais Menakuti, Baiknya Kita Tertawa Bersama

Burung Murai Bernilai Jutaan Rupiah Raib ,Unit Resmob dan Pidum Sat Reskrim Polres Bondowoso Berhasil Tangkap Pelakunya

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih