FeaturedLensa NusantaraPariwisata & Budaya

Bagaimana Seharusnya Memperlakukan Wanita

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

Wanita adalah sosok yang indah di mata kaum lelaki. Hadirnya di dunia tercipta berpasangan dengan laki-laki dalam menciptakan generasi ke generasi setiap masanya.

Sifat wanita sendiri memiliki keunikan sendiri karena lebih mengedepankan perasaan dan berbeda dengan laki-laki yang lebih mengedepankan logika. Meskipun berbeda namun perbedaan yang ada tetap menyatukan keduanya dalam setiap generasi ke generasi.

6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040

Wanita secara sekilas terlihat lemah, namun nyatanya bila ditelisik secara mendalam dia adalah sosok yang kuat, Dan bahkan dia menjadi peran penting dibalik suksesnya suami karena dibalik suami yang sukses pasti ada istri yang hebat yang mendukungnya dari belakang.

Wanita adalah sosok yang hebat dan bahkan bisa menginspirasi banyak orang dengan perjuangannya, meskipun terkadang geraknya terbatas namun tidak menghalangi mereka untuk berkarya dan buktinya bisa terlihat saat ini di kehidupan nyata kita mulai dari menjadi artis, pengusaha hingga politisi.

Sosok wanita adalah sosok yang menarik dan punya peranan penting, maka sudah seharusnya untuk menghargai dan menghormati wanita. Sudah semestinya setiap laki-laki harus bisa jadi pelindung bagi perempuan, bukan malah menghancurkan masa depannya. Bagi setiap laki-laki tentunya harus bisa menahan dirinya untuk tidak melakukan sesuatu hal yang melanggar norma masyarakat yang ujungnya merusak masa depan wanita nantinya.

Berbeda dengan laki-laki yang susah dikenal rekam jejaknya, maka perempuan tidaklah terlalu susah untuk melihat rekam jejaknya karena sedikit noda hitam di hidupnya bisa merusakkan masa depannya dan bahkan bisa sampai tak ada satu orang pun yang mau menikah dengannya karena jejak masa lalunya.

Mereka sudah sebaiknya kita jaga, mereka ada di sekitar kita untuk kita lindungi. Ditengah maraknya kasus kekerasan seksual kepada perempuan dan juga kekerasan lainnya tentu hal ini harusnya bisa menjadi perhatian banyak orang agar bisa menjadi laki-laki yamg terdepan untuk melindungi wanita apapun keadaan dan kondisinya.

iklan dalam

Jangan pernah sakiti hatinya, cobalah bersikap lemah lembut padanya karena tak jarang sifatnya mudah sensitif perasaan. Jangan beri janji harapan palsu padanya apalagi mengambil sesuatu yang berharga darinya. Mereka terkadang butuh sebuah perlindungan, untuk itulah jangan berbuat macam-macam padanya yang membuat dirinya di rugikan. Ibu kita adalah seorang wanita, hormatilah para wanita selayaknya kita menghormati ibu kita sendiri.

Menghargai dan menghormati wanita bukanlah sesuatu yang merendahkan martabat lelaki, akan tetapi hadirnya mereka di sekitar kita begitu berharga dan menjadi motivasi berlebih bagi para laki-laki. Memang sosok wanita bukanlah sosok yang sempurna dan tak lepas dari salah.

Jikalau dia baik maka harga dan hormati dia dan bila dia salah tentu tuntunlah ke jalan kebaikan agar tak terjebak pada sesuatu yang buruk. Hargailah dan hormatilah wanita, jangan jadi seseorang yang merusak masa depannya.

Kaum laki-laki itu adalah pemimpin bagi kaum wanita, oleh karena Allah telah melebihkan sebahagian mereka (laki-laki) atas sebahagian yang lain (wanita), dan karena mereka (laki-laki) telah menafkahkan sebagian dari harta mereka. Sebab itu maka wanita yang saleh, ialah yang taat kepada Allah lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada, oleh karena Allah telah memelihara (mereka)…(Qs. An-nisa : 34)

Islam telah menempatkan pria menjadi pemimpin bagi wanita. Bukan karena wanita lebih rendah kedudukannya, namun karena Allah memberi kelebihan tertentu kepada pria. Kelebihan fisik, kelebihan ketegasan namun juga diberi tanggung jawab yang lebih berat.  Secara naluriah pun pria dibentuk menjadi pemimpin. Ketika ada sekelompok orang tidak saling mengenal, terjebak dalam sebuah kapal yang karam, maka prialah yang mendahulukan wanita untuk selamat. Ketika ada rumah yang kemasukan perampok, maka anak laki-lakilah yang melindungi anggota keluarga yang lain. Ini bukan akbiat konstruk sosial seperti yang didengungkan para feminis. Pria harus bergerak ketika ada kejadian tadi karena memang dilebihkan oleh Allah, namun kelebihan itu pula harus mereka pertanggung jawabkan.

Begitu pula dalam rumah tangga. Pria menjadi pemimpin atas keluarganya, atas diri, anak dan istrinya. Sementara istri menjadi pemimpin atas rumah suaminya beserta istrinya.

Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Setiap kalian adalah pemimpin, dan setiap kalian akan dimintai pertanggungjawabannya. Seorang laki-laki adalah pemimpin atas keluarganya dan ia akan dimintai pertanggungjawabannya. Seorang wanita adalah pemimpin atas rumah suaminya, dan ia pun akan dimintai pertanggungjawabannya. Dan seorang budak juga pemimpin atas atas harta tuannya dan ia juga akan dimintai pertanggungjawabannya. Sungguh setiap kalian adalah pemimpin dan setiap kalian akan dimintai pertanggungjawabannya.” (Hadis Shahih riwayat Bukhari no. 4789)

Ketika Islam menempatkan pria sebagai pemimpin keluarga dan wanita sebagai pemelihara rumah tangga maka bukanlah berarti Islam merendahkan wanita. Melihat pria sebagai pemimpin keluarga (rumah tangga) jangan dilihat sebagai ketentuan Islam untuk melebihkan pria. Inilah yang banyak disalahpahami. Sering dianggap pemimpin rumah tangga itu sebagai kemewahan atau disamakan dengan jabatan. Kita harus melihat hal ini dari kacamata Islam. Kacamata yang menimbangkan dunia dan akhirat.

Menjadi pemimpin berarti harus  berpikir keras memberikan keputusan yang terbaik bagi keluarganya. Harus mencarikan penghidupan yang terbaik yang halal dan mengarahkan bahtera keluarganya. Dan yang terpenting, bertanggung jawab atas keluarganya, tidak hanya di dunia, namun terlebih di akhirat nanti. Dan memikul beban dan mempertanggung-jawabkannya di hadapan Allah nanti sungguh sangat berat. Itulah yang  sering luput dari pihak yang masih salah memahaminya.

67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

Kepala Dinsos P3AKB Pastikan Data Penerima BLT DBHCHT Sudah Melalui Verval

Buka Workshop Bupati Imgatkan Kades Gunakan DD Sesuai Aturan Untuk Kepentingan Masyarakat

Bupati Bondowoso: Kualitas Anak dan Generasi Muda Menentukan tingkat Kemajuan Bangsa

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih