FeaturedPariwisata & Budaya

Wabup : Pemilihan Duta Wisata Memberi Ruang Generasi Muda Berekpresi

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

Bondowoso – Wakil Bupati Bondowoso H.Irwan Bachtiar Rahmat memberikan pembekalan Pemilihan Duta Kacong Jebing 2019. Kegiatan diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Pemkab Bondowoso,Jawa Timur ,Selasa 12/03/2019.

Kata Wabup, untuk meningkatkan wawasan generasi muda yang mampu mengaktualisasikan diri khususnya sebagai Duta Wisata yang berbudaya Bondowoso, memiliki wawasan dan kompetensi, serta berdedikasi dan berdaya saing.

6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040

“Kegiatan pemilihan putera puteri duta wisata merupakan ajang dimana generasi muda diberi ruang untuk berekspresi, mempresentasikan tentang pemahaman bidang seni dan budaya serta potensi wisata yang ada di Bondowoso ,”urainya.

Hal ini mengingat pembangunan pariwisata tidak akan berjalan baik tanpa diimbangi dengan pembangunan SDM pariwisata. “Tanpa memiliki SDM yang handal sulit membangun dunia pariwisata dengan sukses,”ungkap wabup yang juga ketua DPC PDI P Bondowoso ini.

iklan dalam

Lebih lanjut, ia mengatakan kerusakan yang terjadi di kalangan generasi muda sebagai bagian terkecil dan kurangnya nilai-nilai budaya yang tertanam pada para generasi, sehingga budaya yang seharusnya menjadi filter tidak dimiliki oleh generasi bangsa. “Oleh karena itu, nilai budaya perlu ditanamkan kepada generasi sejak dini,” harapnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan kerusakan yang terjadi di kalangan generasi muda sebagai bagian terkecil dan kurangnya nilai-nilai budaya yang tertanam pada para generasi, sehingga budaya yang seharusnya menjadi filter tidak dimiliki oleh generasi bangsa. “Oleh karena itu, nilai budaya perlu ditanamkan kepada generasi sejak dini”. Ungkapnya.

Baca Juga :

https://tapalkudapost.com/pembekalan-kajeb-2019-gali-potensi-kaum-melenial/
https://tapalkudapost.com/ciptakan-generasi-muda-yang-berjiwa-enterprenuership-disparpora-gelar-pemilihan-duta-wisata-bondowoso/

Disampaikan Wabup, sebagai duta wisata, selain harus mampu mempromosikan dunia wisata daerahnya, juga harus mampu membantu pemerintah daerah mengajak warga untuk menjaga budaya bersih, indah, dan tertib, yang akhirnya menghasilkan masyarakat yang bersih, bermoral, serta bermental baik.

Menurutnya, esensi utama pemilihan duta wisata agar generasi dapat menjadi pioneer yang membawa perubahan baik dalam pribadi dan tingkah laku para generasi muda, karena setelah mengikuti ajang pemilihan duta wisata, rasa cinta budaya menjadi semakin mengental di dalam diri.

Wabup berharap kepada para peserta agar kegiatan pembekalan ini dapat diikuti dengan serius agar siapapun yang terpilih menjadi juara nanti dapat menjadi duta Bondowoso yang memiliki kemampuan handal dalam mempresentasikan pariwisata Bondowoso, karena duta Bondowoso ke depan diharapkan benar-benar berfungsi sebagai duta pariwisata dan duta budaya

IMG-20240429-WA0000
67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

SATGAS TMMD 106, PEDULI DENGAN TEMPAT PERIBADAHAN UMAT ISLAM

Evakuasi Penemuan Mayat Nyangkut Dipohon Bukit Piramid

Selang 5 Jam Tersangka Pembunuhan di Jember Berhasil Ditangkap Polisi

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih