Lensa Nusantara

Babinsa Berikan Materi Sosialisasi Pencegahan Perkawinan Dini

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

Bondowowo, Koramil 06 Tamanan melaksanakan pemberian materi Sosialisasi dan Penyuluhan pencegahan pernikahan dini di SMPN 2 Tamanan yang hadir Babinsa Sumber kemuning Serka Aditiyo bersama Babinsa Kalianyar Serda Sahwan.
Babinsa Serka Aditiyo menjelaskan bahwa Pernikahan dini adalah pernikahan yang terjadi sebelum umur 19 tahun.
Ada beberapa faktor penyebab pernikahan dini yaitu Faktor ekonomi, pendidikan, orang tua, medsos, Biologis, hamil di luar nikah dan faktor adat.
Yang dikawatirkan dari pernikahan dini adalah adanya rasa bosan, resiko dari sisi kesehatan dan pendidikan yang terkorbankan.
Pesan dari Babinsa kepada siswa siswi SMPN 2 Tamanan agar kalian sebagai generasi penerus bangsa haruslah belajar dengan rajin dan hormati orang tua dan guru agar kelak menjadi generasi yang dapat dibanggakan orang tua, Bangsa dan negara.
Dan juga mengenai bahaya pernikahan dini dilihat dari faktor kesehatan dan cara mencegah sex di usia dini yaitu dengan cara memperkuat iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta melaksanakan Sholat 5 waktu bagi umat muslim. Sehingga dengan cara mendekatkan diri kepada Allah semoga mampu mencegah perbuatan yang mungkar.

IMG-20240429-WA0000
67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

Kodim 0824 Jember Gelar Doa Bersama Untuk Keselamatan Bangsa

Personel Kodim 0824 Jalani Test Kesemaptaan Jasmani

Bupati Bondowoso Serahkan LKPD Unaudited Tahun Anggaran 2021

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih