FeaturedPolitik & Pemerintahan

Usai 12 Jam Tes Kesehatan, Jokowi Datang ke Posko Cemara

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

JAKARTA – Setelah selama 12 jam lebih menjalani rangkaian tes kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat, calon presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Minggu malam ini menyambangi Posko Pemenangan Cemara di Jalam Cemara, Menteng.
Berdasarkan pantauan  di lokasi, Jokowi datang sekira pukul 21.30 WIB, Minggu (12/8/2018). Ia terlihat mengenakan kaus berwarna putih bertuliskan Asian Games 2018. Baju ini sama dengan yang ia kenakan usai menjalani tes kesehatan di RSPAD bersama bakal cawapres KH Ma’ruf Amin.


Di Posko Cemara atau Rumah Cemara, Jokowi akan rapat bersama para sekretaris jenderal partai politik pengusung dirinya di Pemilihan Presiden 2019.
Saat tiba, Jokowi langsung disambut sejumlah fungsionaris PDIP, di antaranya Pramono Anung, Aria Bima, dan Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto. Mereka pun menuju ke bagian dalam posko.
Sebelumnya, para sekjen membahas struktur pemenangan di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat. Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma’ruf Amin ingin bergerak cepat. Mereka segera menggelar pelatihan untuk beberapa divisi.

“Besok pagi dilakukan pelatihan juru bicara, di mana pelatihan akan menyosialisasi keberhasilan Pak Jokowi-JK, dan di dalam jurkam juga memperkuat seluruh kohesitas dari tim pendukung dan relawan untuk secepatnya bergerak untuk menempuh kemenangan untuk rakyat,” ujar Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Posko Cemara.(han)

iklan dalam
6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040
IMG-20240429-WA0000
67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

Tinjau Pos Pam Operasi Lilin,Kapolres Situbondo Wajibkan Anggota Siaga dan Jaga Kesehatan

Cegah Radikalisme Kapolres Situbondo Kunjungi Toga dan Tomas

Resmi Wali kota Mojokerto Tutup PKA Angkatan XX ini Pesanya

Redaksi Tapalkuda
error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih