FeaturedPolitik & Pemerintahan

Putri Gus Dur Dukung Jokowi – Amin ini Tanggapan Kubu Prabowo

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

JAKARTA – Koalisi pasangan calon presiden-calon wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menghormati pilihan politik Yenny Wahid yang mendukung Joko Widodo-Ma’ruf Amin dalam Pilpres 2019.
“Kami menghormati pilihan politik Yenny Wahid bahkan saya secara pribadi sudah menyampaikan selamat kepada beliau, atas ijtihad politiknya,” kata Koordinator Juru Bicara koalisi Prabowo-Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak di Jakarta, Rabu (26/9/ 2018)
Ia berharap Yenny Wahid bisa bersama-sama mewarnai kontestasi Pilpres 2019 agar dipenuhi dengan pertarungan ide dan gagasan, dengan tetap merawat toleransi dan keberagaman Indonesia.

Dahnil mengatakan keputusan Yenny mendukung Jokowi-Ma’ruf tidak mengagetkan karena diketahui putri Presiden Kelima RI itu selama ini dekat dan banyak membantu Jokowi. “Karena itu wajar saja dengan kedekatan tersebut, beliau mendukung Jokowi,” ujarnya.


Yenny Wahid bersama Gusdurian 
Menurut dia, apabila Prabowo berusaha mendekati meskipun tahu Yenny lebih dekat dengan Jokowi, itu adalah bentuk akhlak politik Prabowo yang memang senang menjalin silahturahim dengan siapa saja.
Sebelumnya, Yenny Wahid dan sembilan anggota Konsorsium Kader Gus Dur mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan capres-cawapres Jokowi-Ma’ruf Amin.
Sembilan anggota Konsorsium Kader Gus Dur yang menyatakan dukungan terhadap pasangan Jokowi-Ma’ruf adalah Barikade Gus Dur, Forum Kiai Kampung Nusantara, Garis Politik Al Mawardi, Gerakan Kebangkitan Nusantara, Satuan Mahasiswa Nusantara, Millenial Political Movement, Komunitas Santri Pojokan, Jaringan Perempuan untuk NKRI, dan Forum Profesional Peduli Bangsa.(sal)

6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040
IMG-20240429-WA0000
67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

3 Nama Kaum Muda Digadang-gadang Jadi Ketua Timses Jokowi – Ma'ruf

Lantik Panitia UN dan USBN,Kadikbud Bondowoso Minta Koordinasi Harus Baik

Kapolres Situbondo Tinjau 6 Pospam Mudik Idul Fitri

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih