Ekonomi & TeknologiFeaturedKesehatanLensa NusantaraOlahragaPolitik & Pemerintahan

Ribuan Warga Ikuti JJS HUT Jatim ke 78 Bersama Gubernur

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

JEMBER – Ribuan masyarakat Kabupaten Jember mengikuti Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Jawa Timur ke-78 yang digelar di Bakorwil V Jember, Minggu (5/11/2023).

Perayaan HUT Jatim ke-78 dimeriahkan dengan bazar UMKM, pasar murah, festival band, jalan sehat, dan penyaluran zakat produktif kepada 100 warga.

6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040

Rangkaian kegiatan HUT diikuti pelajar sekolah menengah atas/sederajat dan beberapa perwakilan dari tujuh kabupaten/kota yang termasuk wilayah kerja Bakorwil V Jember.

iklan dalam

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Bupati Jember ,Situbondo dan Bondowoso ikut jalan sehat bersama para pelajar.

Secara bergantian, Gubernur datang ke lima Bakorwil yang ada di Jatim. Sedangkan Kabupaten Jember adalah urutan keempat.

Menurutnya, jalan sehat merupakan salah satu media untuk membangun guyub rukun antar masyarakat. Mengingat tahun depan adalah tahun Pemilu yang rawan akan konflik.

“Jalan sehat ini murah meriah. Kita bisa menggerakkan energi positif sambil silaturahim dan media membangun guyub rukun di tahun politik,” ujar Khofifah usai mengikuti jalan sehat.

Selain itu juga menggerakkan perekonomian masyarakat dengan memberikan fasilitas bazar UMKM dan pasar murah. Secara tidak langsung menguatkan daya beli.

“Sehat badan, sehat seduluran (persaudaran), dan sehat perekonomian,” tutupnya.(*)

IMG-20240429-WA0000
67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

Penyembelihan Hewan Qurban di Situbondo Bebas dari Anthrax

PJ Sekda Imbau Masyarakat Jangan Terpengaruh Iming-iming Pengadaan Tenaga Honorer

Kadis Pertanian Optimis Kedepan Peternakan Bisa Sumbang PAD Bondowoso

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih