FeaturedLensa NusantaraLife StylePertanian

Ini Cara Merawat Aglonema Agar Rimbun dan Subur

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

Berkebun, Aglonema banyak diincar di musim pandemi Covid-19 ini. Tidak ada habis-habisnya.Jenis aglonema ada bermacam-macam, warna daunnya juga cetar dan mempesona. Inilah yang membuatnya banyak diburu para pecinta tanaman hias.

Apalagi jenis aglonema yang rimbun, subur, dan berdaun besar semakin tampak ciamik dan membuat banyak orang terpikat.

6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040

Bagi pemula, tentunya akan menjadi pertanyaan besar bagaimana caramya membuat tanaman aglonema menjadi rimbun, subur dan berdaun besar.

Tenang, seperti yang telah dilansir dari kanal Youtube Suri Rahma, berikut ini tips-tipsnya.

1. Media Tanam yang Bagus

Media tanam yang bagus ini menggunakan campuran tanah, pupuk kandang, dan sekam dengan perbandingan 1:1. Media sekam ini sangat bagus karena membuat sirkulasi airnya lancar, sehingga tidak membuat akar menjadi busuk.

2. Meletakkan Aglonema di Tempat yang Tidak Terkena Sinar Matahari Langsung

Meletakkan tanaman aglonema di bawah sinar matahari secara langsung sangat beresiko, apalagi bila terpapar cahaya cukup lama.

Membiarkannya terpapar di bawah sinar matahari langsung itu dapat membuat daun aglonema gosong. Daun bisa berwarna kuning dan bahkan memudar. Jadi, taruh di tempat yang aman seperti di teras rumah atau di bawah pepohonan.

3. Penyiraman 1 Hari Sekali

Lakukan penyiramab 1 hari sekali, tetapi bisa tanaman terlalu kering, bisa menyiramnya 2 kali sehari.

Bila media tanamnya terlalu basah, maka tidak perlu disiram lagi. Karena, kalau disiram kembali, dapat menyebabkan bakteri atau jamur jadi berkembang dan akan akan menjadi busuk.

iklan dalam

4. Pemupukan 2 Kali Seminggu

Gunakan pupuk daun 2 kali seminggu. Itu bertujuan untuk memperbesar daun yang akan muncul dan mengeluarkan pigmen warna pada aglonema.

Bisa menggunakan pupuk grow more dengan unsur N-nya yang lebih tinggi seperti NPK  32,10,10. Gunakan grow more yang berwarna biru dengan takaran 1 sendok teh per 1 liter air.

5. Pengendalian Hama dengan Penyemprotan Fungisida 1 Bulan Sekali

Daun busuk dan putih-putih pada batang aglonema disebabkan oleh jamur dan bakteri. Nah, cara mengatasinya adalah dengan melakukan penyemprotan fungisida selama 1 bulan sekali.

6. Membuang Bunga

Gunting atau potong bunganya. Tidak perlu khawatir atau terlalu sayang, sebab bunga pada tanaman aglonema dapat menjadi kendala bagi pertumbuhan aglonema.

Bunga yang dibiarkan tidak dipotong dapat membuat daun aglonema menjadi kerdil alias tidak bisa besar. Karena zat makanannya dihabiskan oleh si bunga.

7. Menyiangi Rumput Liar

Rumput liar yang tumbuh di sekitar aglonema dapat merebut makanan aglonema dan memnghambat pertumbuhan aglonemanya. Jadi, rutin bersihkan rumput-rumput liarnya, ya.

8. Menggemburkan Tanah

Menggemburkan tanah dalam pit aglonema dapat menggunakan kayu, tangan, atau alat apapun. Tanah yang digemburkan bertujuan untuk memperlancar proses sirkulasi air, supaya media tanamnya tidak padat dan pertumbuhan akarnya pun akan bagus dan tidak tertahan-tahan.

9. Ganti Media Tanam 6 Bulan Sekali

Mengganti media tanam selama 6 bulan sekali ini bertujuan supaya tanaman tidak stress. Media tanam yang sudah tidak bagus dan tanaman yang sudah jenuh membuat daunnya menguning. Pertumbuhannya pun tidak bagus dan tidak sehat. Hilangkan juga daun-daun yang sudah menguning,

IMG-20240429-WA0000
67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

Perjuangan TMMD ke 106, tanpa bantuan alat Mesin Batu-batupun bisa berpindah.

Nge-Trail, Muspika Asembagus Tinjau Lokasi TPS di Desa Terpencil

Untuk Korban Bencana Palu , PMI Bondowoso Diduga Mandul

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih