FeaturedLensa Nusantara

Di Tengah Pandemi Covid 19, Kapolres Situbondo Himbau Warga Jangan Mudik Lebaran

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

Situbondo – Kapolres Situbondo AKBP Sugandi, S.I.K, M,Hum. Melaksanakan patroli keliling tinjau kawasan Physical Distancing. Dalam rangka Operasi Keselamatan Semeru 2020, imbau masyarakat agar tidak mudik, Selasa (7/4/2020).
Untuk mewujudkan keselamatan dalam berlalu lintas, mencegah penyebaran Covid- 19, serta melakukan kegiatan sosialisasi, edukasi kepada masyarakat terkait pencegahan penyebaran virus Covid- 19, dengan berpedoman pada protokol yang ditetapkan pemerintah.
“ Kita harapkan peran serta masyarakat untuk tetap tetrtib dalam berlalu lintas dan menerapkan protocol kesehatan, yaitu jaga jarak, hindari kerumunan dan menggunakan masker,” kata AKBP Sugandi.
Kapolres juga menghimbau kepada masyarakat, agar jangan mudik ke kampung halaman dulu, termasuk dari Situbondo maupun dari luar daerah.
“Kami imbau kepada masyarakat Situbondo, dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19, untuk tahun ini jangan dulu melakukan mudik lebaran, sebaiknya ditunda,” pungkasnya.
Dalam patroli tersebut, Kapolres didampingi Pejabat Utama meninjau tempat-tempat Publik dan kawasan Physical Distancing seperti alun-alun Situbondo, pertokoan dan beberapa pemukiman warga. (ans)

67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

Geger Napi Lapas Jember Meninggal dengan Luka Legam Ditubuhnya

Bupati Berharap BID Mampu Gali Potensi Desa

Ini Tempat Makan Enak di Sepanjang Jalur Pantura

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih