FeaturedPolitik & Pemerintahan

Dana Desa 2019 Desa Glingseran Prioritas Pembangunan Paud

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

Bondowoso  – Dana Desa yang digelontorkan pemerintah pusat benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di Desa Glingseran Kecamatan Wringin Bondowoso Jawa Timur. Betapa tidak,Dana desa digunakan untuk membangun infrastruktur Gedung Pendidikan Anak Usia Dini ( PAUD).  

6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040

Hal tersebut sangat jelas manfaatnya bagi masyarakat  setempat, disamping sebagai sarana pendidikan juga untuk kepentingan umum, mengingat lahan parkir polindes yang sempit tepat didepan Gedung PAUD yang kini dibangun.

Seperti disampaikan Sulaedi Kepala Desa Glingseran, bahwa semua pekerjaan yang menggunakan Dana Desa 2019 ini, para pekerjanya semua memberdayakan masyarakat lokal.

iklan dalam

“Alhamdulilah, pembangunan infrastruktur dalam pelaksanaannya menyerap banyak tenaga kerja (padat karya) dan sumber daya yang terdapat di Desa Glingseran. Misalnya berbagai bahan atau material yang dibutuhkan juga disuplai oleh pengusaha kecil yang ada di desa ini. Apabila infrastruktur selesai semua, warga masyarakat tinggal menikmatinya bahkan benar-benar merasakan adanya pembangunan Glingseran  yang menyejahterakan rakyat, ” ungkapnya,Selasa 19/03/2019.  

Ditambahkannya, bahwa semua pekerjaan dilakukan secarà bersama-sama warga masyarakat. karena setiap realisasi dana desa di Glingseran dari awal hingga sekarang selalu mempekerjakan masyarakat.

“Semua sesuai acuan pemerintah serta merupakan kewajiban kami selaku aparatur desa untuk memberikan lapangan pekerjaan kepada masyarakat, Supaya dapat mengurangi angka pengangguran di Glingseran ini,serta menambah pendapatan, sehingga perekonomian nantinya akan berangsur-angsur mapan,” tegasnya.

Senada , Sekdes Desa Glingseran Abdul Rasid mengatakan, dengan adanya pengalokasian dana desa masyarakat Glingseran merasa bahwa Glingseran sudah betul-betul maju berkembang dapat dilihat dengan berbagai penghargaan dan kunjungan ke desa Glingseran.

“Kini Glingseran sudah terang benderang,jalan hampir mulus semua,irigasi juga rumah masyarakat sudah layak huni, terutama wisata rengganis yang banyak dikunjungi, semua berkat adanya dana desa,” ungkapnya.

 “Mudah- mudahan dengan adanya pembangunan sarana pendidikan dapat menunjang kecerdasan kususnya anak Glingseran dan anak bangsa pada umumnya di bidang pendidikan,” harapnya.

IMG-20240429-WA0000
67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

Mainan Lama Latto-Latto Kembali Nge Tren Presidenpun Sempat Mencoba

Judul: Desa Juglangan Jadikan Sekolah Sebagai Rumah Singgah

Tim Wasev Staf Ahli Kasad Tinjau hasil Kerja di TMMD 106 Kodim 0818

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih