FeaturedLensa Nusantara

Puluhan Ribu Warga Ngaji Kebangsaan di Alun -Alun Bondowoso

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

Bondowoso – Bupati Bondowoso, KH Salwa Arifin Arifin, berharap agar Pengurus Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor Bondowoso) periode 2018-2022, berupaya memperkokoh  ukhuwah wathoniyah atau kebangsaan.

“Saya berharap GP Ansor  bisa memperkokoh ukhuwah islamiyah, dan ukhuwah wathoniya,” harap bupati saat memberikan sambutan dalam acara pelantikan Pengurus Pengurus Cabang GP Ansor Bondowoso periode 2018-2022, di Alun-alun RBA Ki Ronggo, Selasa (8/10/2019) malam.

6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040

Selain itu bupati juga mendorong agar PC GP Ansor,  istiqomah dalam menjalankan amanah, dan bisa memberikan manfaat kepada masyarakat.

Dari jumlah 750 ribu warga Bondowoso, mayoritas adalah warga Nahdlatul Ulama.

“Saya ucapkan selamat kepada Pengurus PC GP Ansor. Semoga amanah dan dapat ridha Allah,” imbuhnya.

iklan dalam

Ditempat yang sama mewakili Gubernur Khofifah Indar Parawansa, Asisten I Bidang Pemerintah Pemprov Jawa Timur, Himawan menyampaikan salam Gubernur, dan permohonan maaf karena belum bisa hadir.

“Ibu Khofifah mohon maaf tidak bisa hadir, karena pertemuan dengan seluruh BEM Jawa Timur,” jelasnya.

Atas nama Pemprov, pihaknya memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. Serta ‘ngaji kebangsaan’ bersama Gus Muwafiq.

“Ngaji kebangsaan ini penting, karena akhir-akhir ini, semakin kuatnya politik identitas. maka diperlukan ngaji kebangsaan,” ungkapnya

Pihaknya memgapresiasi semua pihak yang menyelenggarakan acara ini. Mengingat Indonesia merupakan negara majmuk, kekayaan multi etnis, kultur dan multi agama.

“Di sisi lain sangat rawan adanya konflik. Maka diharapkan dengan acara ini, jiwa kebangsaan kita makin kuat,” harapnya.

Pengajian tersebut dihadiri  Gus Muwafiq. Bahkan sebelum acara inti, juga dimeriahkan dengan penampilan Veve Zulfikar. puluhan ribu warga NU menyaksikan di Alun-Alun RBA Ki Ronggo

67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

Bondowoso Akan Replikasi Sistem Rujukan Layanan Terpadu

DEMI PEMERATAAN PEMBANGUNAN, DANDIM 0822 BONDOWOSO BLUSUKAN KE DESA PINGGIRAN

Luluk Haryadi Terpilih Jadi Ketua PC GP Ansor Bondowoso

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih