Ekonomi & TeknologiFeaturedPariwisata & BudayaPolitik & Pemerintahan

Ijen View Hotel and Resort Raih Juara 1 Hotel Non Bintang se Jatim

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

 
Bondowoso – Ijen View Hotel and Resort ,Bondowoso Jawa Timur meraih penghargaan East Java Culture and Tourism Award sebagai Juara satu Hotel Non Bintang se Jawa Timur.
Penghargaan tersebut diberikan oleh Gubernur Jawa Timur Kofifah Indar Parawansa melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jatim ( Disbudpar Jatim ) pada acara East Java Culture and Tourism Award 2019.
Acara digelar, Jumat (6/12/2019) malam, di Hotel Harris Surabaya ini diberikan dalam 87 katagori.
Kepala Bidang Pariwisata Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Pemkab Bondowoso, Adi Sunaryadi mengatakan East Java Culture and Tourism Award 2019 merupakan ajang perhargaan bagi pelaku pariwisata dan pemajuan serta pengembangan kebudayaan di 38 kabupaten/kota.
“Ini merupakan award yang memang selalu rutin digelar setiap tahun,Alhamdulillah
Ijen View Hotel and Resort meraih Juara 1 Hotel Non Bintang se Jawa Timur,” ujarnya,usai mengikuti acara ,Jum’at 6/12/2019.
Dikatakan bahwa dalam ajang East Java Culture and Tourism Award 2019 ini diserahkan sebanyak 87 penghargaan dalam berbagai katagori.
Diantaranya, kepala daerah yang mempunyai komitmen tinggi dalam pengembangan dan peningkatan kepariwisataan di wilayahnya.
Lalu, penghargaan untuk katagori toilet di destinasi wisata.
Kemudian penghargaan katagori tata kelola destinasi wisata, baik wisata alam, buatan maupun budaya.
“Penghargaan diserahkan langsung oleh Gubernur Jatim,” tegasnya.
Diakui bahwa tidak mudah mewujudkan bagaimana pariwisata menjadi layak jual,dan layak dikunjungi.
“Perlu kerja keras, perlu sinergitas, keterpaduan ,Harus ada kekuatan besar mewujudkannya agar Pariwisata Bondowoso dapat menyedot wisatawan dan mendongrak PAD,”harapnya.
Dijelaskan , dalam acara tersebut juga dilakukan Launching event atau agenda  kepariwisataan Jatim tahun 2020 yang berjumlah lebih dari 400 event di 38 kabupaten/kota se-Jatim

67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

BPBD Lakukan Assessment di Lokasi Puting Beliung Desa Jatitamban Bondowoso

Redaksi Tapalkuda

Ombak Besar Porak-porandakan Rumah dan 2 Perahu di Pesisir Banyuputih

Tasyakuran Hari Lantas ke 65 di Polres Situbondo Menuju Indonesia Emas

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih