Ekonomi & TeknologiFeaturedKesehatanPariwisata & BudayaPendidikanPertanianPolitik & Pemerintahan

Hasil Telaah DPRD Bondowoso,Keluarkan 40 Rekomendasi Atas LKPj Bupati Tahun 2018

Screenshot_2024-04-05-09-17-02-02_99c04817c0de5652397fc8b56c3b3817

Bondowoso – DPRD Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur  menggelar Rapat Paripurna dalam rangka Penyampaian Rekomendasi terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Bondowoso Tahun 2018, di Graha Paripurna ,Jum’at 12/04/2019.

6728ecd88ab74cb1b023609657811a20
IMG-20240425-WA0040

Rapat Paripurna dipimpin Ketua DPRD H.Tohari, Wakil itu merekomendasikan sebanyak 40 point kepada Pemkab Bondowoso.  

40 rekomendasi itu, ditujukan mulai dari gambaran umum daerah, pertumbuhan ekonomi, kebijakan pemerintah daerah, kebijakan umum pengelolaan keuangan daerah, urusan wajib, urusan pilihan, tugas pembantuan, hingga penyelenggaraan umum dan pemberdayaan masyarakat berdasarkan potensi unggulan yang bermuara pada kepentingan publik.

Setelah melakukan telaah LKPj Bupati tahun 2018 maka disampakan rekomendasi yang bertujuan menjadikan semangat perangkat daerah yang dinamis.

Untuk semua OPD yang menangani pelayanan publik, perlu dkungan anggaran dalam rangka mendukung pelayanan yang berbasis elektronik untuk memberikan sarana terkait kebijakan pemerintah daerah.

Sementara terhadap pengelolaan perusahaan daerah air minum perlu peningkatan pemasaran untuk peningkatan PAD.   

iklan dalam

Terhadap dinas perumahan dan pemukiman perlu kiranya ditingkatkan menjadi tipe A.

Permasalahan yang juga menjadi sorotan DPRD Bondowoso , untuk pengembangan Dinas Pariwisata pemuda dan olah raga, dari OPD tipe C menjadi tipe A dan urusan kebudayaan yang dikelola oleh Dikbud dikembalikan kepada dinas Pariwisata.

Selain itu disoroti tentang perlunya peningkatan SDM disetiap OPD untuk lebih meningkatkan kinerja secara maksimal. Untuk bidang kesehatan perlu adanya peningkatan dan sarana untuk pelayanan masyarakat,Serta meningkatkan pelayanan kepada pasien. Perlunya dilakukan penataan potensi UMKM dengan standar normal, perlu enaluasi menyeluruh terhadap bantuan alsitan pertanian yang melalui kelompok tani.

Sementara itu Bupati Bondowoso KH.Salwa Arifin atas nama Pemerintah Daerah mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada DPRD atas kearifan dan kebijaksanaan dalam menelaah, menilai dan mencermati LKPj yang disampaikan.

“Kearifan dan kebijaksanaan DPRD itu, ucap Bupati, tercermin dari dipahaminya langkah dan program yang dijalankan dalam melaksanakan roda pemerintahan dan pembangunan sebagaimana yang tertuang dalam LKPj Kepala Daerah yang disampaikan, beberapa waktu lalu.

“Dengan telah keluarkannya keputusan DPRD tentang Rekomendasi atas LKPj, Bupati memandang, sebagai bentuk perhatian besar dan apresiasi tinggi dari DPRD Bondowoso akan kinerja pemerintah daerah yang akan menjadi sebuah acuan serta keyakinan guna keberlangsungan kesinambungan roda pembangunan dan pemerintahan di Kabupaten Bondowoso.” Tegasnya.

 Menurut Bupati ,saran, pendapat, himbauan, maupun kritik konstruktif DPRD ini tentunya merupakan masukan yang sangat berharga ,” Untuk itu bagi kami  rekomendasi tersebut nantinya akan menjadi acuan untuk memperbaiki dan menyempurnakan langkah kedepan dalam rangka meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat sekaligus menghimpun, memaksimalkan dan mengoptimalkan segala potensi serta peluang yang dimiliki demi sebesar-besarnya unruk kemajuan pembangunan, kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat, menuju Bondowoso melesat,”  pungkasnya.

IMG-20240429-WA0000
67f1cfdb785348099fb80d095209944c

Related posts

PJ Sekda Bondowoso Sampaikan Isu Strategis Saat Jadi Pemateri FKP

Malam Sinergitas 3 Pilar Kecamatan Prajekan Berbagi dengan Anak Yatim

Duta Golkar Bondowoso, Yoris Al Bakal Gemparkan Panggung D’Koplo Indosiar Bareng Faul Gayo Juara I LIDA 2019 Nanti Malam

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih