Rembuk Pendidikan di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Situbondo

Sebuah acara rembuk pendidikan telah berlangsung tepat pukul 10.00 WIB, Kamis, (31/10) di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Situbondo, Jawa Timur.
Adapun peserta acara tersebut dihadiri oleh sejumlah para praktisi pendidikan sebanyak 120 orang yang terdiri dari para pengawas TK, penilik, Kelompok Kerja, Pengawas SMP, tokoh masyarakat, guru Himpaudi (Himpunan Guru PAUD), pengurus PGRI Kabupaten, Kelompok Belajar Masyarakat, para kepala sekolah swasta dan negeri, seniman dan budayawan.
Dan acara tersebut dibuka langsung oleh Bupati Situbondo, H. Dadang Wigiarto, SH.
Sementara itu menurut Kepala kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Situbondo, H. Fathor Rakhman, Kpd mengatakan bahwa, kegiatan rembuk pendidikan dan Kebudayaan tersebut dilaksanakan adalah bertujuan untuk mengevaluasi program yang telah dilaksanakan pada tahun ini dan peningkatan mutu pendidikan serta inovasi digitalisasi industri 4.0 (four point zero). (ans)

Related posts

Sah ,KPU Bondowoso Tetapkan Perolehan Kursi dan Calon Terpilih Anggota DPRD Pemilu 2024

Peringati Hardiknas ,Forpimda Bondowoso Lakukan Flash Mob ,Pembagian Santunan dan Penyerahan Piagam Pemuda Pelopor

Perjuangkan Kesejahteraan Kaum Buruh  Disnakertrans Banyuwangi Berkomitmen Diperingatan Hari Buruh