FeaturedKesehatanPolitik & Pemerintahan

Bekerjasama dengan Dinkes Glingseran Gelar Pemeriksaan Gratis PTM

Hijau Elegan Minimalis Ucapan Marhaban Ya Ramadhan Banner_20240310_125031_0000

 
Bondowoso – Kepala desa Glingseran Sulaedi mengatakan bahwa kerangka konsep pencegahan dan penanggulangan penyakit tidak menular didasari oleh derajat kesehatan dipengaruhi oleh faktor keturunan, lingkungan, perilaku dan pelayanan kesehatan. Untuk itu pihaknya bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Bondowoso tentang kebijakan Pencegahan dan penanggulangan Penyakit Tidak Menular (PTM).
“Kita bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bondowoso dalam melakukan kegiatan pemeriksaan gratis, harapan saya masyarakat Glingseran bisa mengetahui sejak dini apakah benar-benar sehat, atau sakit,” jelasnya.
Menurutnya pemeriksaan gratis ini dilakukan mulai 25/9/2019 sampai selesai oleh tim dari Dinas Kesehatan.
“Mulai hari ini sampai selesai , karena ini memang program dari Dinas Kesehatan,Saya berterimakasih , karena Dinkes sangat peduli pada kesehatan masyarakat dengan pemeriksaan gratis ini,” ungkapnya.
Terpisah, dr.M.Imron Kepala Dinas Kesehatan Bondowoso menyampaikan bahwa pemeriksaan kesehatan Gratis ini ditujukan pada penyakit-penyakit yang mempunyai faktor resiko yang sama yaitu , jantung, stroke, hipertensi, diabetes militus, penyumbatan saluran napas kronis.
“Tujuannya , memacu kemandirian masyarakat dalam pencegahan dan penanggulangan PTM untuk menurunkan kejadian penyakit tidak menular (PTM) dan meningkatkan kualitas hidup sehat masyarakat yang berada di semua tatanan,” tegasnya.
Tentunya kata Imron , dengan cara menghilangkan atau mengurangi faktor resiko PTM dan memperhatikan faktor lain yang dapat mempengaruhi kesehatan.
Kita fokuskan pada upaya meningkatkan kesehatan melalui promotif dan preventif  ,Selain itu melakukan intervensi secara terpadu pada 3 faktor resiko yang utama yaitu , rokok, aktifitas fisik dan diet seimbang.
“Kemudian melakukan jejaring pencegahan dan penanggulangan PTM.Mencoba mempersiapkan strategi penanganan terhadap diet, aktivitas fisik, dan rokok serta mengembangkan System Surveilans Perilaku Beresiko Terpadu (SSPBT) PTM,” urainya.
Kedepan kata Imron,upaya pencegahan PTM akan sangat penting karena hal ini dipengaruhi oleh 3 faktor utama yaitu rokok, diet seimbang dan aktivitas fisik. Pencegahan PTM perlu didukung oleh para semua pihak  . Tanpa itu semua akan menjadi sia-sia saja.
 
 
 
 
 

64fa70a260b9426cabcddcf3d4779ac4

Related posts

OPS Yustisi Malam Hari ,dari 1.450 Penguna Jalan 30 Orang Tidak Gunakan Masker

Sinung Sudrajad Prihatin Pelayanan RSUD yang Dikeluhkan Masyarkat

Sekjen PDIP : Pileg dan Pilpres adalah Tarikan Nafas Perjuangan

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih