Buntut Pembongkaran Bangunan Belakang Pendopo Warga Masyarakat Situbondo Akan Beli dan Hibahkan Bongkaran

 

Situbondo – Pemmbongkaran dan penghapusan bagian belakang Pendopo Kabupaten Situbondo beberapa waktu lalu telah menuai protes dari salah satu warga masyarakat Desa Talkandang, Kecamatan Kota/Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.

Warga desa Talkandang bernama H.Mohamad yang juga seorang petani tersebut mengaku sangat kecewa berat atas pembongkaran dan penghapusan bagian belakang Pendopo yang merupakan Obyek Diduga Cagar Budaya (ODCB).

Saat diwawancarai sejumlah awak media di kediaman nya di desa Talkandang, H. Mohammad juga merasa prihatin atas peristiwa tersebut.

“Saya sebagai watga Kabupaten Situbondo sangat amat kecewa dengan pembongkaran itu, bangunan bagian belakang Pendopo Kabupaten Situbondo itu kan merupakan bangunan yang punya nilai sejarah, itu sih menurut saya yang sangat awam akan hal itu. Mestinya hal ini tidak boleh terjadi, dan kalau pun memang sudah dibongkar, saya ingin membeli bongkarannya dan bongkarannya tersebut akan saya berikan lagi atau saya hibahkan kepada pendopo agar kondisi bagian belakang Pendopo Kabupaten Situbondo tidak berubah dari tetap seperti bangunan kusen yang seperti asalnya,” ujar H. Mohammad kepada sejumlah awak media, Kamis (4/11/21).

Related posts

PJ Sekda Tegaskan ,Jika Anggaran Sesuai Regulasi Pasti Dieksekusi

PJ Bupati Bondowoso Sampaikan Nota Penjelasan Pertangungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

DPRD dan Pemkab Bondowoso Sepakati Perda Fasilitasi Penyelenggaraan Pesantren