25 Anak Ikuti Khitan Masal BKPH Prajekan

Bondowoso – Sebanyak 25 anak megikuti kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal gratis yang dilaksanakan oleh BKPH Prajekan yang dilaksanakan di Jalan raya Situbondo Bondowoso,Kecamatan Prajekan Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur,Selasa 18/12/2018.

Kegiatan tersebut di hadiri kadep keuangan Perhutani Divisi Regional Jawa Timur, Sarwono beserta ADM/KKPH Bondowoso Agus Sarwedi serta asper se KPH Bondowoso dan forpimcam Prajekan.

BKPH prajekan Mohammad Jiman, mengatakan bahwa sebanyak 25 orang anak berusia 9 hingga 12 tahun yang berada di sekitar Hutan BKPH Prajekan di khitan.

“Ia anak-anak yang berada di sekitar Hutan BKPH Prajekan, sebanyak 25 anak dari usia 9 sampai 12 ,” Jelasu Jiman selaku Ketua penyelenggara kegiatan Khitan masal tersebut.

Sementara itu kadep keuangan Perhutani Divisi Regional Jawa Timur, Sarwono ,menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kemitraan dari pihak PKH dengan masyarakat sekitar hutan.

“Akan diagendakan setiap tahun beberapa program lain, dengan tema yang sama, yaitu program kemitraan dan bina lingkungan,” janjinya

Agus Sarwedi KKPH Bondowoso, ditempat yang sama mengucapkan terimakasih kepada masyarakat setempat atas lancarnya acara program kemitraan dan bina lingkungan tersebut.

Untuk diketahuu selain bakti sosial khitanan KPH juga memberikan bantuan bibit pada masyarakat.

Related posts

Awali A Beg Rembeg PJ Bupati Bondowoso Panen Pisang Kemitraan Petani Melenial

Bermalam di Desa, Program Pendampingan Unik Pemkab Bondowoso Akan Dilaksanakan 2 Kali dalam Sebualan

PJ Bupati Bondowoso : A Beg Rembeg Media Para Pengambil Kebijakan Mendengar Keluhan Petani Bondowoso