2 Hektar Lantai Hutan Jati TN Baluran Kebakaran

Situbondo – Lantai hutan jati di Taman Nasional Baluran untuk yang ke sekian kalinya terbakar. Kali ini, kebakaran yaitu melanda lantai hutan jati Baluran seluas kurang lebih 2 hektar tersebut mengalami kebakaran tepat pada pukul 19.00 WIB, Senin malam (14/10).
Menurut catatan lapangan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo menyebutkan bahwa, lokasi kebakaran tersebut berada di lahan PTM 9 dekat Pos Pantau T-12 Puslatpur, Dusun Karang Tekok, Desa Sumber Waru, Kecamatan Banyuputih, Situbondo, Jawa Timur.
Dan untuk selanjutnya, tim gabungan yang terdiri dari petugas Taman Nasional Baluran, masyarakat peduli api, Pusat Pengendalian dan Operasional BPBD beserta satu unit mobil damkar berupaya memadamkan kobaran api di lahan kebakaran seluas 2 hektar agar kebakaran itu tidak merembet ke tempat dan area yang lainnya.
Kemudian kobaran api baru bisa dijinakkan tepat pada pukul 19.30 wib.
“Kobaran api sudah padam pada pukul 19.30 wib, namun penyebabnya belum bisa diketahui dan masih dalam lidik petugas kepolisian,” ujar anggota Pusdalops BPBD, Senin malam, (14/10). (ans)

Related posts

Ketua KPU Bondowoso Lantik 115 PPK untuk Pilkada 2024

Ketua DPC PKB Bondowoso Mengaku Belum Kantongi ” Ijin Tertulis ” Bacabup Pilkada 2024

“Semalam di Desa Kretek” Cara Pemkab Bondowoso Dekatkan Layanan bagi Masyarakat