Beranda Hukum & kriminal Kronologi WN Malaysia Ditembak Mati Petugas BNN karena Selundupkan Sabu dan Ekstasi

Kronologi WN Malaysia Ditembak Mati Petugas BNN karena Selundupkan Sabu dan Ekstasi

0
IMG_20240826_000057

PONTIANAK – tapalkudamedia.com

Seorang warga Malaysia bernama Ng Eng Aun alias Piter tewas setelah ditembak oleh petugas dari Badan Narkotika Nasional (BNN) di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa (13/3/2018).

Berdasarkan informasi yang dihimpun di lapangan, pengungkapan berawal ketika petugas gabungan BNN dan Bea Cukai mendapat kabar akan adanya penyelundupan narkotika jenis sabu dan ekstasi dari Kuching, Malaysia ke Indonesia melalui perbatasan tidak resmi atau jalan tikus di perbatasan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat.

Selanjutnya, petugas gabungan melakukan penyelidikan di sepanjang Jalan Trans Kalimantan yang menghubungkan Kabupaten Sanggau dan Kabupaten Kubu Raya. Kemudian, petugas gabungan melakukan penghentian terhadap mobil Toyota Calya beropol KB 1437 SN yang disopiri Edy, warga Indonesia.

“Dalam pemeriksaan itu, petugas menemukan 2 kilogram sabu dan 30 ribu butir ekstasi,” ujar sumber yang enggan namanya disebutkan, Rabu (14/3/2018).

Dari keterangan Edy, lanjut sumber, bahwa yang memerintahkannya adalah seseorang yang bernama Piter, warga Malaysia. “Piter ini menginap di salah satu hotel di Pontianak. Dia kemudian ditangkap petugas,” tutur sumber.

Pada saat akan dilakukan pengembangan terhadap tersangka lainnya di wilayah Siantan, Pontianak Utara, Piter berusaha melarikan diri dan melawan petugas. Terpaksa petugas BNN melakukan tindakan tegas dan terukur dengan menembak pelaku Piter.

Selanjutnya, pelaku Piter dibawa ke rumah sakit, namun dalam perjalanan dia tewas. Saat ini mayat Piter masih berada di RSUD dr Soedarso Pontianak.(fid)

Salinan dari Salinan dari Salinan dari Salinan dari Black Modern Music News Headline Instagram Post_20231029_082045_0000
Salinan dari Salinan dari Salinan dari Black Modern Music News Headline Instagram Post_20231029_070314_0000
Black Modern Music News Headline Instagram Post_20231021_165812_0000

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini