Beranda Lensa Nusantara Hendak Antar Madu ke Madura, Mini Bus di Panarukan Nyemplung ke Laut

Hendak Antar Madu ke Madura, Mini Bus di Panarukan Nyemplung ke Laut

0
IMG-20250408-WA0090

Situbondo – Sebuah mini bus yang dikemudikan Hilal warga Kecamatan Banyuputih, dengan nopol P 841 XX Nyemplung di Dermaga Panarukan, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Selasa kemarin tanggal 17 Agustus 2021.

Adapun kronologi kejadian sekitar pukul setengah enam sore, korban bersama tiga orang saudaranya mengemudikan mobil Mitsubisi Expander nopol P 841 XX, warna putih datang ke pelabuhan KSOP Panarukan utuk mengantar madu ke kapal. Setelah sampai di area pelabuhan KSOP panarukan, korban ingin memundurkan mobilnya namun mobil langsung tercebur ke laut karena menghindari orang yang tiba-tiba menyebrang, yang akhirnya banting setir kanan dan masuk ke laut.

Sementara itu menurut kepala KSOP kelas empat Panarukan, Andy Amran menjelaskan, untuk mengevakuasi mobil naas tersebut menggunakan alat manual dan dibantu BPBD Situbondo, Polsek dan Koramil Panarukan serta masyarakat sekitar.

Screenshot_20250408-225940

Diperoleh keterangan tentang pengemudi bernama Hilal Romadhon umur sembilan belas tahun, warga Kampung Nyamplong Rt nol dua Rw nol tiga, Desa Sumber Anyar Kecamatan Banyu Putih Kabupaten Situbondo, Baidawi enam puluh satu tahun, Fadli tujuh belas tahun, dan Enik umur empat puluh tahun semuanya selamat, dan kerugian akibat insiden tersebut ditaksir sekitar lima juta rupiah. (ans)

Hijau Organik Ilustratif Poster Promosi UMKM Toko Sayuran