Suara Emas Letkol inf Tarmuji, Dandim 0822 Bondowoso Memukau Peserta Upacara Penutupan TMMD 104

Jember – Upacara penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-104 Kodim 0824/Jember usai digelar,namun meninggalkan kesan bagi para peserta upacara yang digelar ,Rabu 27/03/2019, betapa tidak ada sugguhan sepecial sengaja dihadirkan untuk menghibur  masyarakat dan Satuan Tugas (Satgas) yang sudah berjuang keras selama berhari hari untuk memajukan desa sasaran.

Terdengar lagu Mirashantika yang siang itu dinyanyikan oleh Letkol inf Tarmuji, S,Ag  Dandim 0822/Bondowoso cukup memukau hadirin. Lagu tersebut sengaja dinyanyikan untuk menghibur para peserta usai upacara penutupan.

“Saya ingin menghibur warga Desa Gunungmalang. Hari ini tampak gembira karena desanya telah dibangun oleh anggota Kodim Jember yang tergabung dalam Satgas TMMD ke 104 Kodim 0824/jember,” terangnya.

Letkol inf Tarmuji menambahkan jika dirinya mendapatkan undangan dari sahabatnya. Dirinya mengucapkan selamat atas pencapaian yang sudah dilakukan oleh Satgas TMMD ke-104 Kodim 0824/Jember.

“Kebetulan saya mendapat undangan dari sahabat saya Letkol Inf Arif Munawar, sehingga saya bisa berdiri di panggung, saya ucapkan selamat bagi warga desa gunung malang yang sekarang memiliki jogging track, musholla dan jalan yang sudah di Hotmix,” ungkap pria kelahiran Lamongan tersebut.

Related posts

Ketua KPU Bondowoso Lantik 115 PPK untuk Pilkada 2024

Ketua DPC PKB Bondowoso Mengaku Belum Kantongi ” Ijin Tertulis ” Bacabup Pilkada 2024

“Semalam di Desa Kretek” Cara Pemkab Bondowoso Dekatkan Layanan bagi Masyarakat