Sedekah Oksigen Khofifah Bersama Elemen Strategis Tanam Ribuan Pohon Mangrove

Surabaya – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama berbagai elemen strategis melakukan sedekah oksigen.

Sedekah oksigen tersebut dilakukan dengan penanaman 10 ribu Mangrove pada Festival Mangrove V di Romokalisari Adventure Land Kota Surabaya. Selasa (31/10).

“Dalam rangkaian ini, kami juga menyerahkan 1000 batang tanaman Cemara Udang kepada pengelola lokasi yang diterimakan kepada Wakil Walikota Surabaya. Selanjutnya pelepasliaran satwa, yaitu burung air, Burung Tekukur, benih Ikan Bandeng dan benih Kokolan Udang Vaname,”paparnya.

Menurutnya Adventure Romokalisari Land sengaja dipilih pada gelaran Festival Mangrove Jawa Timur ke-V, karena telah memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.

“Guna mendorong kelestarian ekosistem mangrove dan pesisir. Ini menjadi upaya kita bersama untuk mewujudkan Net Zero Emission (NZE) 2060. Sukses ekosistem Mangrovenya dan Sukses terus wisatanya. Terimakasih kolaborasi dan support semua pihak,Salam Lestari,” diungkap dilaman IG nya @khofifah.ip

Ia meminta penggalakan mangrove terus dilaksanakan mengingat fungsi mangrove merupakan cadangan karbon dunia.

“Tanaman mangrove mampu menyimpan karbon empat kali lebih banyak dari hutan terestrial dan menyerap 20 kali lebih besar emisi CO2 dari hutan tropis,” ujarnya.

Disampaikan, Jawa Timur merupakan salah satu provinsi yang konsisten dalam memperluas ekosistem mangrove.

Menurutnya rehabilitasi ekosistem mangrove merupakan salah satu ikhtiar untuk pelestarian lingkungan yang bisa dilakukan oleh banyak komunitas dan masyarakat luas.

“Saya bersama teman-teman di Pemprov Jatim dan banyak komunitas sering sekali melakukan penanaman mangrove di banyak even. Di hampir seluruh wilayah pantai sudah kami lakukan,” pungkasnya.

Related posts

Ketua KPU Bondowoso Lantik 115 PPK untuk Pilkada 2024

Ketua DPC PKB Bondowoso Mengaku Belum Kantongi ” Ijin Tertulis ” Bacabup Pilkada 2024

“Semalam di Desa Kretek” Cara Pemkab Bondowoso Dekatkan Layanan bagi Masyarakat