Ponpes Sukorejo Boikot Produk Perancis

Situbondo – Pondok Pesantren (Ponpes) Salafiyah Syafi’iyah, Sukorejo, Kecamatan Banyuputih, Situbondo, Jawa Timur telah memboikot seluruh produk dari negara Perancis yang dijual di Indonesia.
Gerakan boikot terhadap produk negara Perancis tersebut dilakukan setelah adanya pernyataan lisan presiden Perancis, Emmanuel Macron yang menghina agama Islam.
Menurut Sekretaris Ponpes Salafiyah Syafi’iyah, Sukorejo, Banyuputih, Situbondo, Lora Achmad Fadail, mengatakan bahwa, aksi boikot atas produk – produk Perancis tersebut adalah sebagai bentuk ketegasan dan respon Ponpes Sukorejo atas penistaan agama yang dilakukan Emmanuel Macron terhadap umat Islam sedunia.
“Kami sangat mengutuk keras terhadap penistaan agama ini,” ujarnya kemarin. (ans)

Related posts

Ketua KPU Bondowoso Lantik 115 PPK untuk Pilkada 2024

Ketua DPC PKB Bondowoso Mengaku Belum Kantongi ” Ijin Tertulis ” Bacabup Pilkada 2024

“Semalam di Desa Kretek” Cara Pemkab Bondowoso Dekatkan Layanan bagi Masyarakat