Pawai Pembagunan Sedot Perhatian Ribuan Warga Bondowoso

Bondowoso – Pawai Pembangunan dalam rangka peringatan hari Kemerdekaan RI ke 73 di Kabupaten Bondowoso Jawa Timur diikuti kurang lebih 50 mobil hias , Senin 13/08/2018.

Mobil Hias Dinas Kesehatan Bondowoso

Berbeda dari tahun sebelumnya pawai kali ini peserta sepanjang rute berjalan kaki dengan berdandan mengenakan pakaian adat,  pemuka agama, pekerja, dan sejumlah penampilan menarik yang menunjukkan keanekaragaman suku bangsa Indonesia, sekaligus pembangunan yang ada di kabupaten Bondowoso.Tak ayal hal ini menyedot perhatian ribuan warga Bondowoso.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Endang Hardiyanti menyampaikan, pawai ini menjadi salah satu saran untuk memberikan hiburan yang kreatif, inovatif, dan edukatif dan sekaligus memberikan ruang kepada para seniman untuk mengaktualisasikan potensi yang dimiliki.
“Selain itu kegiatan ini menginformasikan capaian pembangunan kabupaten Bondowoso, sehingga masyarakat dapat mengetahui kemudian ikut berpartisipasi dan mengakseshasil pembangunan. serta memperkokoh jiwa patriotisme dan cinta tanah air,”jelasnya.
Mobil Hias Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga Bondowoso

Bupati Amin Said Husni, saat membuka acara tersebut menerangkan, pawai pembangunan selain untuk menyemarakkan peringatan Proklamsi Kemerdekaan RI ke 73. Sekaligus juga menyampaikan informasi tentang pembangunan yang dilakukan oleh Pemkab Bondowoso dan masyarakat, serta elemen-lemen lainnya.
“Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya untuk seluruh masyarakat maupun para peserta. dirgahayu kemerdekaan Indonesia,”pungkasnya.

Related posts

Ketua KPU Bondowoso Lantik 115 PPK untuk Pilkada 2024

Ketua DPC PKB Bondowoso Mengaku Belum Kantongi ” Ijin Tertulis ” Bacabup Pilkada 2024

“Semalam di Desa Kretek” Cara Pemkab Bondowoso Dekatkan Layanan bagi Masyarakat