Kerjasama dengan Auransi PT.Jasindo, Dinas Pertanian  Bondowoso Akan Realisasikan AUTP 2.000 Hektar

 
Bondowoso – Tidak lama lagi Pemkab Bondowoso, melalui dinas pertanian akan menggelontorkan Asuransi Usahata Tani Tanaman Padi (AUTP) petani seluas 2.000 hektar, hal ini sebagai wujud janji politik yang pernah disampaikan Bupati saat kampanye lalu.
Kepala Disas Pertanian dalam sambutanya yang dibacakan kepala Bidang Sarana dan Prasarana Pertanian Hendri Widotono , menyampaikan bahwa AUTP, merupakan jaminan pemerintah kepada petani terhadap tanaman padinya melalui kerjasaman dengan Auransi PT.Jasindo.
“Petani berhak menerima subsidi sebesar Rp. 144.000 per hektar, atau 80% dari premi yang harus dibayar sebesar 180.000,-. Petani hanya dibebani 20% atau membayar Rp. 36.000 per hektar lahanya,” jelasnya di aula Diperta, Kamis 19/9/2019.
Menurutnya , petani hanya dibebani 20 % pembayaran sebab proses pembayaran premi swadaya dari peserta dibayarkan ke dinas , kemudian bukti transfernya diserahkan ke petugas asuransi untuk mendapatkan sertifikat asuransi. Perusahaan asuransi akan menagih 80% premi subsidi kepada pemerintah.
“Selanjutnya bila terjadi gagal panen, perusahaan asuransi akan menilai kerugian. Pertanggungan akan diberikan maksimal 14 hari terhitung dari pengajuan klaim. Uang pertanggungan akan ditransfer langsung ke rekening bank yang disepakati,” ungkapnya.
Dijelaskan Hendri , bahwa AUTP masih terbatas 2.000 hektar ,maka skala prioritas di alokasikan pada daerah-daerah yang endemic kena penyakit/hama padi, dan lokasi rawan bencana kekeringan.
Acara yang dihadiri stakeholder pertanian, kurang lebih 120 orang tersebut mendapatkan respon yang antusias .Terbukti yang hadie menerima kabar gembira tersebut. Diakhiri acara dilakukan tanya jawab.

Related posts

Ketua KPU Bondowoso Lantik 115 PPK untuk Pilkada 2024

Ketua DPC PKB Bondowoso Mengaku Belum Kantongi ” Ijin Tertulis ” Bacabup Pilkada 2024

“Semalam di Desa Kretek” Cara Pemkab Bondowoso Dekatkan Layanan bagi Masyarakat