Danramil Panji : Pemilu Kali Ini Berat,Linmas Harus Fit

Situbondo – Demi menyongsong pelaksanaan pemilu pada tanggal 17 April mendatang, jajaran forkopimka Panji tepat pada pukul 08.30 wib, Selasa, (9/4/2019) melaksanakan pembinaan terhadap 50 anggota Linmas bertempat di Kantor Kecamatan.

Hadir dalam penyelenggaraan acara tersebut adalah Kapolsek, Danramil Panji, Sekcam, Kasie Trantib dan para Linmas.

Acara itu diawali dengan melantunkan lagu Indonesia Raya lalu membaca Sholawat Nariyah dan langsung dilakukan pembinaan oleh Forkopimka terhadap para Linmas.

Danramil Panji, Kapten Infanteri Dedy Suswantono kepada para anggota Linmas berharap agar mereka selalu memakai atribut Linmas.

“Kami himbau kepada para Linmas agar jangan lupa selalu mengenakan atribut yang lengkap pada saat pencoblosan nanti,” ujarku .

Hal senada juga diucapkan oleh Kapolsek Panji, Iptu Bambang Iriyanto, SH.,

“Kami berharap kepada Linmas.agar bisa mengajak warga berbondong – bondong dan menggunakan hak pilihnya di TPS,” ujar Kapolsek Panji.

Danramil Panji juga menambahkan bahwa pelaksanaan pemilu kali ini terbilang berat, untuk itu para Linmas Harus benar – benar fit staminanya. (ans) 2DF���>�vS_�a%

Related posts

Ketua KPU Bondowoso Lantik 115 PPK untuk Pilkada 2024

Ketua DPC PKB Bondowoso Mengaku Belum Kantongi ” Ijin Tertulis ” Bacabup Pilkada 2024

“Semalam di Desa Kretek” Cara Pemkab Bondowoso Dekatkan Layanan bagi Masyarakat