BABINSA LATIH KEDISIPLINAN DAN PBB UNTUK KADER PENGGERAK NAHDATUL ULAMA

Bondowoso, Babinsa Tangsil Wetan Sertu Susilo didampingi oleh Bati Bakti TNI Serma Suco memberikan pelatihan PBB dan Kedisiplinan kepada Kader penggerak NU bertempat di Ponpes Mambaul Ulum Desa Tangsil Wetan Kecamatan Wonosari,Bondowoso,Jawa Timur,Sabtu 26/10/2019.
Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Panitia penyelenggara pertemuan Kader NU Kabupaten Bondowoso yang setiap Tahun diselenggarakan dan bergiliran tempat dan lokasinya. Kali ini kesempatan ditempatkan di Yayasan Mambaul Ulum Tangsil Wetan yg diikuti oleh pengurus MWC NU se Bondowoso, pengurus Yayasan / Ponpes , perwaki dari Ansor dan Banser sejumlah 92 orang.
” Dengan latihan PBB dan Kedisiplinan ini para Kader Penggerak NU semakin memiliki rasa cinta Tanah air dan Bela Negara sehingga menjadi alat pemersatu Bangsa,’jelas Babinsa.

Related posts

Ketua KPU Bondowoso Lantik 115 PPK untuk Pilkada 2024

Ketua DPC PKB Bondowoso Mengaku Belum Kantongi ” Ijin Tertulis ” Bacabup Pilkada 2024

“Semalam di Desa Kretek” Cara Pemkab Bondowoso Dekatkan Layanan bagi Masyarakat