400 Pemilih Tidak Memiliki KTP Elektroni

BONDOWOSO – Sekira 400 pemilih tidak memiliki KTP Elektronik, data tersebut ditemukan Badan Pengawas Pemilu Bondowoso, dari DPTHP-2 (Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan-2)
Muhammad Makhsun, Ketua Bawaslu Bondowoso, menyampaikan bahwa data tersebut tersebar dibeberapa kecamatan ,”Di Kecamatan Bondowoso sebanyak 372 , Curahdami 31, Jambesari 11 , Sumber Wringin 6, dan Tamanan 9 orang,” rincinya saat Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPTHP-2, di Aula Hotel Palm, Senin (12/11/2018),
Makhsun mengaku akan meminta Dispendukcapil menelusuri . Jika ditemukan data memang betul-betul belum punya KTP elektronik diminta segera direkam.
Sementara Hairul Anam, Ketua Komisioner KPU Bondowoso menyampaikan dari sekitar 400 daftar pemilih potensial yang belum berKTP-elektronik itu, sembilan pemilih diantaranya ada di Kecamatan Tamanan, masih belum masuk ke dalam DPTHP-2.
“Oleh karenanya temuan ini akan dikoordinasikan dengan Dispendukcapil untuk ditindaklanjuti, memang sama sekali tidak memiliki dokumen kependudukan,” jelasnya.
DPTHP-2, di Bondowoso ditetapkan sebanyak 598.741, dengan pemilih perempuan 310.862 dan pemilih laki-laki 287.879.
” Masih ada langkah-langkah sebelum penetapan. Seperti, coklit terbatas terhadap potensi kemungkinan 31juta pemilih seluruh Indonesia yang harus divalidasi terkait dengan daftar yang ada di DP4 non DPT yang sudah masuk dalam daftar pemilih.
“Kalau proses ini sudah dianggap cukup oleh KPU, Bawaslu, parpol tidak menutup kemungkinan akan berakhir di DPTHP2. Tapi kalau masih ada masukan-masukan tidak menutup kemungkinan masih akan berlanjut di DPTHP-3,” pungkasnya.

Related posts

Ketua KPU Bondowoso Lantik 115 PPK untuk Pilkada 2024

Ketua DPC PKB Bondowoso Mengaku Belum Kantongi ” Ijin Tertulis ” Bacabup Pilkada 2024

“Semalam di Desa Kretek” Cara Pemkab Bondowoso Dekatkan Layanan bagi Masyarakat