Situbondo – Seleksi pemuda pelopor di kabupaten Situbondo, Jawa Timur pada tahun 2021 yang dikirim ke tingkat Propinsi ada sekitar empat bidang.
Menurut kepala dinas pariwisata, pemuda dan olahraga Kabupaten Situbondo, Hj.Tutik Mergianti saat diwawancarai sejumlah awak media di aula kantor Dispar Pemuda dan Olahraga mengatakan bahwa,
“Yaitu bidang pendidikan, bidang agama dan sosial budaya, bidang pengelolaan sumber daya alam lingkungan dan pariwisata serta bidang inovasi teknologi. Dan dari keempat yang kita kirim atau empat peserta itu yang lolos di tingkat kabupaten kemudian kita kirim ke Jawa Timur, dari seluruh peserta berbagai bidang di Jawa Timur itu ada sekitar 110 orang peserta dan alhamdulilah peserta yang bidang pendidikan itu masuk ke lima besar. Dan bidang pendidikan itu peserta nya ada 30 orang se-Jawa Timur. Alhamdulillah, dik Emilda ini lolos seleksi. Dan untuk selanjutnya pihak propinsi melakukan kunjungan lapang. Emilda Oktaviani ini mengambil sebuah ide yang bertema “Situbondo Dream’s”, yakni program inisiatif bimbingan belajar berbasis desa menuju kemerdekaan belajar yang berkeadilan. Nah tema tulisan itulah yang masuk sebagai pemenang,” papar Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Situbondo, Hj. Tutik Mergianti seusai mengikuti rapat di aula lantai dua Kantor Dispar Pemuda dan Olahraga Situbondo di Jalan PB Sudirman, Selasa siang, (15/6/2021). (ans)