Beranda Lensa Nusantara Bondowoso Terima WTP ke Tujuh, ini Kata Ketua DPRD

Bondowoso Terima WTP ke Tujuh, ini Kata Ketua DPRD

0
Dark Green and White Elegant Ramadan Kareem Banner Landscape_20250228_205012_0000

Bondowoso – Pemkab Bondowoso berhasil mempertahankan sekaligus memperpanjang rekor sebagai daerah dengan akuntabilitas laporan keuangan terbaik. Untuk kali ketujuh selama tujuh tahun beruntun, Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Pemkab Bondowoso mendapatkan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

Informasi yang kami terima laporan tersebut diserahkan Kepala BPK Perwakilan Jawa Timur, Harry Purwaka kepada Bupati Bondowoso KH.Salwa Arifin dan Ketua DPRD Bondowoso H.Tohari,S.Ag pada acara penyerahan hasil LPKD di Kantor BPK Perwakilan Jawa Timur, Surabaya,Jum’at (17/5/2019).

f35efba3741441f9a1fd57df90373559

Ketua DPRD menyampaikan, opini dari BPK ini memotivasi Bondowoso untuk terus meningkatkan kualitas tata kelola APBD-nya. Terlebih, opini ini berhasil dipertahankan seiring dengan peningkatan kualitas akuntabilitas pemkab.

“Hasil audit BPK pada pelaksanaan keuangan pemkab tahun 2018 menunjukkan adanya penurunan temuan penyimpangan. Ini membuktikan bahwa akuntabilitas keuangan daerah yang dilakukan seluruh OPD mulai meningkat,” katanya.

Penilaian WTP Murni yang diraih Bondowoso, salah satunya karena Bondowoso dinilai menerapkan pengendalian internal yang bagus. Dari tahun ke tahun, tingkat penyimpangan atau kesalahan yang material terus menurun.

“Ini menghasilkan pengelolaan keuangan yang efektif dan efisien. Pengendalian internal terus didorong, apa yang menjadi catatan dari BPK dari tahun-tahun sebelumnya terus diperbaiki,” ungkapnya

1740760640844

Tohari menambahkan, prestasi WTP ini sekaligus menjadi tantangan tersendiri bagi Bondowoso. Di tengah upaya meningkatkan akuntabilitas, Bondowoso juga harus menyesuaikan regulasi pengelolaan keuangan daerahya yang kini terus digulirkan pemerintah, seperti setiap tranksasi keuangan harus dicek secara akurat.

“Kedepan regulasi baru berusaha ditaati, di satu sisi juga harus meningkatkan akuntabilitas,”imbuhnya.  

 Selain itu Tohari juga mengucapkan selamat kepada pemerintah daerah atas di raihkan kembali Opini WTP dari BPKRI atas hasil pemeriksaan keuangan daerah Tahun 2018 tersebut.

“Saya ucapkan terimaksih kepada Bupati dan seluruh kepala OPD beserta jajaran staf pemerintah yang sudah bekerja keras dari perencanaan penyusunan APBD sampai pada pelaksanaan yang sudah berjalan dengan benar stelah dilakukan pemeriksaan,” tukasnya.

Dijelaskan bahwa Opini WTP bukan berarti tidak ada salah atau cacat dalam pelanksanaannya,untuk itu tentunya DPRD akan menindak lanjuti hasil pemeriksaan tersebut dengan melakukan pembahasan melalui alat kelengkapan yang ada.

“Kami berharap agar dari kinerja keuangan daerah ini dapat dipertahankan oleh semua OPD dan memotivasi untuk terus memperbaiki pertanggungjawaban pelaksanaan APBD ke depan,” pungkasnya.

Sampai berita ini ditayangkan Bupati Bondowoso belum bisa dikonfirmasi.

Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250227_075554_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250227_082913_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250227_092704_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250225_134539_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250225_135853_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250225_140746_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250225_132249_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250225_142157_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250225_130816_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250227_080046_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250227_080934_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250227_081642_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250226_162401_0000
Krem dan Hijau Modern Tahun Baru Islam Instagram Post_20250228_115807_0000