BONDOWOSO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bondowoso menyelenggarakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutahiran (DPHP) dan Penetapan Daftar Pemilu sementara (DPS) Pilkada serentak tahun 2024, di aula Disparbudpora ,Minggu 11/08/2024
Ketua KPU Bondowoso ,Sudaedi mengatakan bahwa setelah ini pihaknya akan menyerahkan DPS ke Provinsi.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan PPS dan rekan-rekan PPK yang selama ini sudah mengawal proses tersusunnya daftar pemilik sementara ini bukan hanya pulang malam tapi sempat menginap di aula KPU,”jelasnya.
“Pada tanggal 15 nanti data harus sudah masuk ditingkat provinsi kami akan membawa hasil rekor ini ke provinsi semoga DPS edisi Pemilu kali ini akan lebih baik dibanding pemilu 2018,”harapnya.
Menurutnya setelah penetapan DPS masih ada waktu untuk memasukan tanggapan masyarakat 10 hari.
“Masih akan pleno lagi DPS ,DPHP daftar pemilih sementara hasil perbaikan, bergerak ada tambahan misalnya karena meninggal atau pindah , kemudian TNI dan Polri yang pensiun kan kita tidak tahu ini akan terus bergerak,”paparnya.
Menurutnya tahapan penetapan DPS dilaksanakan, guna memastikan bahwa semua warga Kabupaten Bondowoso yang sudah memenuhi persyaratan sebagai pemilih, terdaftar di dalam daftar pemilih.
Selain proses pemutakhiran data pemilih ini, KPU juga melaksanakan pemetaan Tempat Pemungutan Suara (TPS), Sedangkan untuk Pilkada maksimal 600. Pemilih.
“Kalau Jumlah total TPS 122 .644 pemilih laki-laki 292 91491 dan perempuan 310953 ,”pungkasnya.








