Beranda Kesehatan Kunker ke RSUD,Wabup : Jangan Sampai Ada Lagi Dikotomi

Kunker ke RSUD,Wabup : Jangan Sampai Ada Lagi Dikotomi

IMG-20250408-WA0090


Bondowoso – Wakil Bupati Bondowoso H.Irwan Bachtiar Rahmad menyampaikan jangan sampai ada lagi Dikotomi (pembagian atas dua kelompok yang saling bertentangan-red) pada warga miskin.Hal tersebut disampaikan wabup saat kunjungan kerja ke RSUD dr Koesnadi Bondowoso,Jawa Timur,Kamis,13/06/2019.


“Selain halal bihalal, tujuannya adalah pengarahan ,agar tidak ada Dikotomi pelayanan antara yang kaya dan miskin,pelakuan terhadap pelayanan,” tegasnya.


Diterangkan oleh wabup bahwa motonya harus dirubah yaitu langkah awal yang menjadi prioritas adalah selamatkan nyawa ,”Artinya tidak adalagi pertanyaan, jika ada orang sakit datang ditanya tentang administrasi,dahulukan pelayanan,” imbuhnya.


Wabup meminta agar para petugas dirumah sakit memberikan pelayanan yang terbaik,era digital masyarakat bisa merekam dan memviralkan,” Harus ramah,murah senyum , meski masih banyak utang dirumahnya,” kelakar wabup yang juga ketua DPC PDIP Bondowoso ini.

Baca Juga :

1744129950993