Beranda Uncategorized Launching BSC di SMKN Tlogosari Sekda Bondowoso Berharap Sinergi OPD Terkait, Dukung ...

Launching BSC di SMKN Tlogosari Sekda Bondowoso Berharap Sinergi OPD Terkait, Dukung  Hasilkan Produk Ungulan  Skala Nasional

0
IMG-20250408-WA0090

Bondowoso – Dalam rangka mewujudkan Kabupaten Bondowoso dengan Tagline Unggulan  Melesat ( Mandiri Ekonomi, Lestari, Sejahtera, Adil dan Terdepan) diharapkan segala sektor mampu berdaya saing.

Untuk itu , harus meningkatan produk unggulan yang memberdayakan UMKM seperti  batik,olahan dari tape ,tahu ,dan tak kalah pentingnya adalah produk yang mampu meningkatkan perekonomian masyarakat sebagaimana diketahui bahwa mayoritas penduduk Bumi Kirongo  adalah petani,jadi hasil-hasil pertanian juga bisa memiliki nilai jual ,buah,sayuran,kopi,tembakau dan lain sebagianya.

Hal tersebut disampaikan Bambang Sukwanto saat menghadiri  acara Launching Bukit Sangkar Center (BSC), di SMKN 1 Tlogosari, Rabu (21/12/2022).

Screenshot_20250408-225940

Dikatakan bahwa  melesat  harus  maju dengan pesat disegala sektorb baik penguatan potensi ekonomi. Harapannya, bisa meningkatkan dan mengembangkan ekonomi daerah yang memiliki potensi produk-produk unggulan .

“Dengan demikian, visi Kabupaten Bondowoso ini bisa segera tercapai,p roduk-produk unggulan yang tersebar dihampir seluruh wilayah Bondowoso mampu ditingkatkan ,misalnya dengan wisata Agro ,wisata Kuliner dan lain sebagainya,”jelas mantan kadis Pariwisata Bumi Arya Wiraraja ini.

Saya sangat mengapresiasi terhadap langkah dari SMKN1 Tlogosari dengan diresmikanya BSC ini, Kedepan  diharapkan  BSC bisa  bersinergi dengan OPD terkait seperti Diskoperindag, Diperta Pangan, Disparbudpora serta  DPMD  untuk menjadi destinasi wisata yang layak jual ,serta menghasilkan produk-produk unggulan berskala nasional

1744129950993

“Selain itu BSC diharapkan mampu menjadi salah satu landmark kebanggan masyarakat Bondowoso terutama di sekitar Kecamatan Tlogosari, karena selain menjadi pusat produk unggulan SMKN1 Tlogosari dan produk alumni, juga akan menjadi pusat oleh-oleh khas Bondowoso ,”tegasnya.

Yang terpenting kata Bambang harus bisa mendukung perkembangan produk ekonomi kreatif dan UMKM diwilayah Kecamatan Tlogosari Khususnya.

Hadir mendampingi Sekretaris Daerah, Asisten 2, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Jawa Timur Wilayah Bondowoso, Kepala BPBD, Kepala Diskoperindag, Kepala Diskominfo, Kepala Disparbudpora, Ikatan Alumni, serta jajaran Muspika dan Kepala Desa di wilayah Kecamatan Tlogosari.

Hijau Organik Ilustratif Poster Promosi UMKM Toko Sayuran