Beranda Lensa Nusantara Bupati Resmikan Kantor LPTQ Bondowoso

Bupati Resmikan Kantor LPTQ Bondowoso

0
IMG-20250408-WA0090

BONDOWOSO – Bupati Bondowoso KH.Salwa Arifin meresmikan  Sekretariat Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ), di Jalan Santawi Bondowoso,Jawa Timur,Jum’at 13 /8/2021.

Kantor tersebut nantinya akan menjadi tempat pembinaan Tilawatil Qur’an yang semula merupakan rumah dinas salah seorang dokter RSUD Koesnadi Bondowoso dengan status pinjam pakai .

Bupati  mengatakan, dengan adanya kantor juga semakin meningkatkan semangat dan kinerja LPTQ ke depan.

Screenshot_20250408-225940

“Baru kali ini LPTQ punya kantor. Saya harapkan LPTQ betul-betul bekerja dengan lebih baik lagi. Bisa meningkatkan pembinaan tilawatil Qur’an,” jelasnya.

Diharpkan momen MTQ (Musyabaqoh Tilawatil Qur’an) ke depan Bonodowoso bisa bersinar. Serta muncul juara baru dari Bondowoso.

“Sebenarnya Bondowoso mampu cuma kurang koordinasi. Jangan hanya kantor. Tapi pembinaan harus ditingkatkan,” tegasnya

Dihimbau, agar Kesra dan Kemenag bisa duduk bersama di LPTQ.

1744129950993

“Saya berharap bisa melahirkan para generasi yang berkualitas. Saya mohon kantor digunakan dengan baik, untuk kegiatan dan sebagainya,” harapnya.

Ditempat yang sama Ketua LPTQ Bonodowoso, Soekaryo mengatakan, pihaknya segera berkoordinasi dengan seluruh pengurus yang ada. Agar di sekretariat ada yang piket. Sehingga kantor bisa aktif setiap hari.

“Kita akan kaji, dimana kelemahan atau kekurangan. Sehingga di MTQ yang akan datang bisa memborong juara. Kalau bisa juara umum,” imbuhnya.

Kendati demikian pihkanya menyadari bahwa untuk mencapai juara umum butuh kerja keras dan sungguh-sungguh.

“Sehingga tahapan-tahapan yang dilakukan harus jelas. Siapa pesertanya, dimana letak kekurangannya harus dikaji dengan pengurus yang ada,” katanya.

Ia memaparkan, agenda terdekat akan melakukan mapping. “Sebenarnya pelaksanaan sudah jalan, cuma kita akan lebih memantapkan kesiapan kita,”tukasnya.

Tampak, Direktur RSUD dr Koesnadi, Yus Priyatna menyerahkan kunci pada Ketua LPTQ Bonodowoso, Soekaryo.

Selain itu, peresmian sendiri ditandai dengan pemotongan tumpeng.

Hijau Organik Ilustratif Poster Promosi UMKM Toko Sayuran