Beranda Lensa Nusantara Bhakti Sosial Kostrad, Peduli Bagikan Ribuan Nasi kotak Gratis

Bhakti Sosial Kostrad, Peduli Bagikan Ribuan Nasi kotak Gratis

0
IMG-20250408-WA0090

 

Jember – Masa pandemi covid 19 yang berkepanjangan membuat panglima Kostrad Letjend TNI Dudung Abdurahman mengajak jajarannya untuk peduli terhadap warga masyarakat yang terdampak Covid-19.

Brigif Raider 9 Kostrad mewujudkannya dengan menggelar kegiatan sosial berbagi ribuan nasi kotak gratis dengan seluruh jajarannya pada Jumat (24/07/20).

Screenshot_20250408-225940

Tak hanya berbagi nasi kotak akan tetapi protokol kesehatan juga disosialisasikan kepada warga masyarakat sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Komandan Brigade Letkol Infanteri Didik Efendi, SIP menyampaikan , dalam kegiatan Jumat Barokah dengan tema KOSTRAD PEDULI Brigif Raider 9 dan Jajaran nya membagikan Nasi kotak kepada masyarakat yg kurang mampu sejumlah 11 300 dengan perincian sebagai berikut,

1. Denma Brigif 2000 kotak
2. Yonif Raider 509 3450 kotak
3. Yonif Raider 514 3000 kotak
4. Yonif Raider 515 285 kotak.

“Dalam aksi bhakti sosial jumat berbagi ini diharapkan dapat membantu memberikan solusi kepada pemerintah,terkait kondisi pandemi covid-19 dimana masyarakat banyak kesulitan memenuh kebutuhan makan, ” ungkapnya.

1744129950993

Sementara itu, menurut Letkol. Inf. Arif Munawar selaku Kepala staf Brigif Raider 9 Kostrad menambahkan,

“Aksi sosial ini rencananya akan terus digelar setiap jumat,dengan lokasi berpindah pindah,” pungkasnya .

Selanjutnya diharapkan dengan aksi ini pihaknya dapat mempelopori dan mendorong bagi warga yang mampu bersama sama berbagi untuk warga masyarakat yang membutuhkan . (Eva)

Hijau Organik Ilustratif Poster Promosi UMKM Toko Sayuran