Situbondo – Kendati masih dalam pandemi COVID-19, sejumlah destinasi wisata di kabupaten Situbondo, Jawa Timur tampak juga masih banyak dikunjungi wisatawan dengan mematuhi peraturan dan anjuran pemerintah agar menerapkan protokol kesehatan (prokes).
Dan hal tersebut tampak pada situasi destinasi wisata “Grand Pathek” di desa Gelung, Kecamatan Panarukan, Situbondo. Dari pantauan media online ini, sejumlah wisatawan lokal/domestik dan luar kota memadati tempat wisata pantai itu.
Pengelola atau pemilik “Grand Pathek” saat diwawancarai sejumlah awak media di lokasi mengatakan bahwa, pihaknya akan membentuk tim Satgas Covid-19 di tempat wisata yang dia kelola tersebut.
“Ya tentu nya kita harus berusaha untuk mencegah agar tidak terjadi penularan di tempat wisata dengan cara menerapkan protokol kesehatan, dan kalau bisa saya mohon agar tempat wisata jangan ditutup karena hal ini adalah dua sisi yang harus sama – sama jalan gitu loh. Pencegahan terhadap Covid19 harus jalan, kemudian ekonomi juga harus jalan. Karena pada saat ini kita semua pengelola tempat wisata jadi kelimpungan, bahkan salah satu teman saya sempat membiayai sendiri tempat wisata yang dikelola nya, dan berharap agar Satgas Covid-19 di tingkat desa ikut berperan aktif dalam pencegahan virus di desa yang ada tempat wisata nya,” ujarnya berharap, Minggu (13/6/2021).
Sementara itu menurut salah satu pengunjung destinasi wisata Grand Pathek, Hari mengaku senang dengan situasi di era new normal saat ini.
Untuk mulai saat ini tingkat kepercayaan orang – orang terhadap keganasan virus sudah luntur, karena mereka jenuh, maka dari itu orang – orang mulai mendatangi tempat wisata dengan menerapkan protokol kesehatan,’ ujar Hari, Minggu (13/6/2021). (ans)