Bondowoso, Serka Mulyadi dan Serda Faisal melakukan pendisiplinan protokol kesehatan di Pasar Nangkaan guna memutus mata rantai penyebaran Covid -19.
Serka Mulyadi mengatakan bahwa pasar jadi salah satu lokasi yang menurut Satuan Tugas Penanganan Covid-19 rawan penularan atau menjadi klaster penularan virus corona.
“Selain itu hal dilematis orang terpaksa harus ke pasar, entah untuk memenuhi kebutuhan pokok atau memang ‘periuk nasi’ ada di sana.Ketika tetap harus ke pasar tradisional, setidaknya wajib memenuhi protokol kesehatan pencegahan virus corona,” jelasnya Senin 15/02/2021.
Untuk itu pihaknya tak segan terus melakukan pendisiplinan prokes.
“Mengatur pedagang yang beroperasi sesuai ketentuan ,Menerapkan jaga jarak di area pasar, misalnya dengan mengatur jarak antar-lapak pedagang dan memberi tanda khusus,”ungkapnya.
Dikatakan bahwa pihaknya juga memantau ketersediaan fasilitas cuci tangan dan sabun.Melakukan disinfeksi dan pembersihan di area dan sarana yang sering digunakan, secara berkala minimal tiga kali sehari.