Bondowoso – Perkembangan teknologi yang pesat, menuntut generasi muda untuk terus berkreasi dan berinovasi, seiring semakin ketatnya persaingan.
Kalangan anak muda yang kemudian dikenal dengan generasi milenial, mulai memanfaatkan teknologi sebagi peluang menjadi seorang entrepreneur yang mampu mewujudkan kemandirian ekonomi.
Mengingat begitu pentingnya generasi milenial dalam bergaul dan berprilaku kreatif guna membangun komunitas kearah yang pisitif maka dibutuhkan wadah.
Terkait hal tersebut, Abdul Munzir Baidhowi yang lebih dikenal dengan panggilan Digo akan mengelar acara Anniversary Xride Yamaha Indonesia (XYI) Region Bondowoso.
“Menurut rencana XYI ini akan kami selenggarakan di gedung BLK (Balai Latihan Kerja ) pada 8 Desember 2018 mendatang,” jelasnya Digo ketua panitia penyelenggara.
Digo mengatakan bahwa kegiatan XYI ini bertujuan mempererat tali silaturahmi pemuda Bondowoso serta menjunjung tinggi kopi khas Bondowoso.
“Kami berharap kegiatan ini bisa dijadikan momentum mempererat tali silaturahmi pemuda Bondowoso ,serta menjunjung tinggi kopi khas Bondowoso maka dari itu kita kemad dalam acara Ngopi Bareng di Republik Kopi,” tukasnya.
Menurut Digo kegiatan dimaksud dilaksanakan malam Minggu mengungat memang kebiasaan ngumpul malam minggu,” Karena biasa ngumpul malam minggu, dari pada hanya sekedar ngumpul dalam acara ini kita bisa shering juga,” pungkasnya.