FeaturedPolitik & Pemerintahan

Kejagung RI Lakukan Monitoring, Kejari Situbondo Siap WBBM

Screenshot_2023-05-06-20-08-21-32_c0d35d5c8ea536686f7fb1c9f2f8f274

Caption : Tim Kejagung RI saat memberikan pemaparan dan Motivasi ke Kejari Situbondo

iklan dalam

SITUBONDO – Dalam rangka kunjungan kerja sekaligus melakukan monitoring terhadap kinerja Kejaksaan Negeri Situbondo yang akan menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), Kejagung RI melalui bidang-bidangnya melaksanakan monitoring di Kejaksaan Negeri Situbondo, Senin (26/8/2019).
Mereka adalah Agus Riswanto Staf Ahli Jaksa Agung RI Bidang Inteljen, Tony Tribagus Spontana, SH, M. hum, Sekretaris Jaksa Agung Muda Pengawasan, Andi Herman SH, MH Kepala Pusat Data Statiatik Kriminal dan Teknologi Informasi pada Jaksa Agung Muda Bidang Pembinaan, Bambang Setiawan SH, MH.II Kasubag Penyusunan Program dan Penguatan Reformasi Birokrasi Bidang Pembinaan dan Alaludin Y Kurniawan SH Staf Sekretaris Wakil Jaksa Agung dan Staf Ahli.
Kunjungan mereka ke Kejari Situbondo untuk melihat langsung kondisi pelayan publiknya, karena untuk menyadang predikat Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) salah satu indikatornya adalah inovasi pelayanan publik yang simpel dan memuaskan masyarakat. “Kejari Situbondo sudah menyandan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Untuk menuju Kejari Situbondo menyandang predikat Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), maka dilakukan penilaian ini,” jelas Kajari Situbondo Nur Slamet SH, MH.
Sementara itu, Agus Riswanto SH, Staf Ahli Jaksa Agung RI Bidang Inteljen saat dimintai komentar sejumlah wartawan mengatakan, berdasarkan perintah Wakil Jaksa Agung, pihaknya melakukan peninjauan langsung apa saja inovasi yang telah dilakukan oleh Kejari Situbondo.
“Supaya predikatnya Kejari Situbondo meningkat dari WBK menjadi WBBM, maka harus ada peningkatan inovasi berbagai pelayanan publik yang dilakukan Kejari Situbondo. Dan setelah, tadi kami teliti ada beberapa temuan yang perlu diberikan stimulan agar benar-benar muncul layanan publik yang spektekuler,” jelas Agus Riswanto kemarin.
Sehingga, imbuh Agus, ketika ada penilaian dari Menpan RB, KPK dan lembaga lainnya, inovasi pelayanan publik di Kejari Situbondo benar benar bermanfaat dan mampu memberikan kepuasan bagi masyarakat. “Tujuan difinisen tim Kejagung RI datang ke Kejari Situbondo untuk memberikan motivasi dan stimulan agar penilaian WBBM yang akan dilakukan Menpan RB, KPK dan Lembaga lainnya dapat memberikan poin poin terbaik untuk Kejari Situbondo, ” ujarnya.
Lebih lanjut, Agus Riswanto mengatakan, domin birokrasi reformasi ini bukan hanya milik kajari atau para kasi di Kejari Situbondi, tapi milik semua institusi yang ada disini untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. “Dengan memberikan pelayanan terbaik, maka institusi Kejari Situbondo akan lebih baik di hadapan masyarakat,” pungkasnya. (ans)

png_20230328_031444_0000
png_20230328_032106_0000
png_20230328_035416_0000
png_20230328_040107_0000
png_20230328_002316_0000
png_20230826_231331_0000
1_20230902_093046_0000
1_20230902_113303_0000
2_20230902_140759_0001
1_20230902_124059_0000
1_20230906_204843_0000
1_20230906_214106_0000
1_20230907_080107_0000
1_20230907_073136_0000
1_20230907_123726_0000
1_20230907_175640_0000
1_20230907_210905_0000
Biru Putih Modern Hiking Sampul Majalah_20230908_094730_0000
Abu-abu Hitam Modern Budaya Indonesia Sampul Majalah_20230908_104158_0000
1_20230912_213306_0000
1_20230912_223829_0000
1_20230913_172900_0000
Oranye Gradasi Minimalis Seminar Bisnis Poster_20230913_212856_0000
1_20230913_223156_0000
Red and White Modern Strategies For Customer Loyalty Webinar Event Poster_20230915_145501_0000
Salinan dari Red and White Modern Strategies For Customer Loyalty Webinar Event Poster_20230915_154041_0000

Related posts

TNI-Polri Bersama  Persit KCK dan Bhayangkari Gumukmas Berbagi di Bulan Ramadhan

Sekda Bondowoso Targetkan Akhir September 2019 PBB Lunas

Pelaku Kabur, 1 Kwintal Serbuk Mercon Diamankan Polres Bondowoso

error: Content is protected !! silahkan di menghubungi admin jika ingin copy conten ini ... terima kasih